Kumpulan tips-tips bermanfaat

Kumpulan tips-tips bermanfaaat

Kamis, 17 Maret 2011

TIPS TIDUR NYENYAK

1. Ciptakan Sarang
Buatlah suasana tidur Anda senyaman mungkin.

2. Susun Bantal
Manfaatkan beberapa bantal dan guling untuk menopang bagian-bagian tubuh Anda, sehingga Anda menemukan posisi yang nyaman saat berbaring.

3. Ritual Tenang
Lakukan ritual yang dapat menenangkan hai dan pikiran setiap kali hendak tidur. Antara lain dengan mendengarkan musik berirama tenang, membaca bacaan ringan yang menyenangkan hati, melakukan latihan yoga, pilates, meditasi, berdoa, dan menarik napas dalam untuk merelakskan seluruh otot tubuh.

4. Relaksasi Tubuh
Berbaringlah dengan nyaman, lalu niatkan dalam hati agar seluruh sel-sel tubuh relaks dan bekerja sesuai hukum alam, mulai ujung rambut sampai dengan ujung kaki.

5. Olah Raga Tiap Hari
Cukup lakukan senam atau olah tubuh yang ringan secara rutin sebelum tidur.

6. Jangan Minum Obat Tidur
Hindari minum obat tidur atau ramuan herbal apapun tanpa konsultasi terlebih dahulu dengan dokter atau herbalis. Sebab banyak senyawa di dalam obat tidur yan g herbal maupun yang "berbahaya" bagi kandungan Anda. Bila perlu, dokter ahli mungkin akan menyarankan Anda minum vitamin B yang dapat membuat Anda lebih ngantuk.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar